sistem operasi jaringan

Berikut ini adalah sistem operasi jaringan yang banyak digunakan saat ini.

- UNIX/Linux, ini merupakan sistem operasi yang paling banyak digunakan sebagai server saat ini, contoh sistem operasi jaringan dengan linux diantaranya adalah Red Hat, Caldera, SuSE, Debian, Fedora, Ubuntu dan Slackware.

- Novell Netware, di tahun 1980-an, ini merupakan sistem operasi pertama yang memenuhi semua persyaratan untuk membangun sebuah jaringan komputer lokal.

- Microsoft Windows, masih dari perusahaan yang sama, Microsoft juga mengeluarkan Windows Server sebagai sistem operasi jaringannya, mulai dari versi awalnya adalah Windows Server 2000, hingga yang terakhir Windows Server 2012.


Disarankan minimal 8 GB agar lebih leluasa menginstall program lainnya.
- /home, adalah partisi untuk user. Partisi ini dapat berisi data user. Data disini dapat berupa dokumen, gambar, audio, video dan konfigurasi aplikasi user. Ini serupa dengan folder Documents and settings atau Users pada Windows. Partisi ini dapat dijadikan satu dengan partisi root (/) atau pada partisi sendiri. Sistem file pada partisi juga biasanya menggunakan ext4. Besarnya partisini ini dapat ditentukan berdasarkan banyaknya data yang kemungkinan akan dihasilkan.

- /boot, merupakan partisi yang berisikan aplikasi booting (menjalankan) sistem operasi. Partisi ini dapat tidak dibuat. Kalau dibuat akan berguna nantinya pada saat instalasi multi-boot sistem operasi. Sistem filenya juga secara umum dapat menggunakan ext4.

- swap, adalah partisi RAM pada sistem Linux. Partisi ini dapat digunakan sebagai RAM tambahan (memori virtual). Ini berguna pada saat sistem kehabisan RAM (fisik). Semakin banyak jumlah aplikasi yang dijalankan semakin besar jumlah RAM yang digunakan. Pada saat sistem kehabisan RAM, Linux dapat menggunakan partisi swap ini sebagai RAM tambahan. Dalam Linux ada istilah swapping yang digunakan untuk menunjukkan proses pemindahan page dari memori RAM ke swap. Page adalah blok-blok pada memori. Ukuran dari partisi ini minimal sama dengan besarnya RAM yang ada. Namun disarankan agar besarnya swap dua kali RAM.




Direktori

Penjelasan

/

Hirarki teratas sistem file Linux

/bin

Berisikan program-program untuk administrator (root) ataupun user. Umumnya berisikan program-program operasi file seperti cat, ls, cp, dd, df, mkdir, dan lainnya.

/boot

Berisi file program dan konfigurasi terkait proses booting sistem operasi. Dalam hal ini termasuk juga file-file yang terkait dengan kernel Linux.

/dev

Berisikan perangkat-perangkat keras yang terhubung ke komputer.

/etc

Berisikan semua file-file konfigurasi dari aplikasi yang terinstal pada sistem, termasuk juga file skrip yang digunakan oleh sistem.

/home

Berisikan direktori untuk setiap user yang dibuat di sistem. Setiap user akan memiliki direktori sendiri-sendiri.

/lib

Berisikan librari-librari yang diperlukan oleh aplikasi pada direktori /bin dan /sbin.

/media

Direktori untuk mengakses media penyimpan portable, seperti USB flash drive, CD ROM, dan harddisk eksternal.

Fungsi

Direktori terkait

Boot

/boot

Aplikasi

/bin, /sbin, /lib, /opt, proc,

Konfigurasi

/etc

Perangkat I/O

/dev

Data

/home, /media, /mnt, /root, /srv, /var


Shortcut

Penjelasan

Ctrl + C

Digunakan untuk menentukan file dan/atau folder yang akan disalin / digandakan.

Ctrl + X

Digunakan untuk menandai file dan/atau folder yang akan dipindahkan.

Ctrl + V

Melakukan operasi salin/duplikasi apabila sebelumnya menekan Ctrl + C, atau pemindahan, apabila sebelumnya menekan Ctrl + X, ke lokasi yang ditunjuk saat ini.

Ctrl + L

Digunakan untuk menampilkan bar lokasi saat ini atau menentukan lokasi lainnya.





Ctrl + Shift + N

Digunakan untuk membuat folder baru.

Ctrl + A

Memilih semua item (file/folder) pada lokasi saat ini.

Ctrl + Z

Membatalkan operasi terakhir yang telah dilakukan.

Ctrl + Y

Mengulangi kembali operasi terakhir yang telah dibatalkan.

Del

Menghapus dan memindahkan file ke trash (tong sampah).

Shift + Del

Menghapus file sepenuhnya tanpa memindahkan ke trash.

Alt + Enter

Menampilkan metadata dari suatu file/folder yang dipilih.

F2

Mengganti nama file/folder yang dipilih.

Posting Komentar